Biaya Turun Mesin NMAX di Bengkel Resmi dan Umum

Daftar Isi [Tampil]

Berapa estimasi biaya turun mesin Nmax di bengkel resmi dan umum? Ini adalah suatu hal yang bisa membuat jatung pemilik Nmax yang hendak turun mesin berdebar-debar tak karuan.

 

SATUPISTON.COM – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami, kali ini kita akan membahas mengenai biaya turun mesin dari motor Yamaha Nmax 155.

 

Memakai motor sekeren Nmax 155 memang mengasyikan. Dibekali kubikasi mesin yang terbilang besar dan fitur terkini, jelas NMax 155 bisa jadi idaman bagi banyak orang.

 

Namun motor itu tidak hanya sekedar dipakai, kadang kita harus melakukan perawatan misal ganti oli, ganti filter udara, dan ganti part lainnya.

 

Memang sih yang namanya merawat motor itu kadang membuat kita malas karena selain membutuhkan uang, juga terkadang kita tidak punya waktu untuk melakukan perawatan motor tersebut.

 

Sehingga, banyak di antara kita yang memilih terus saja pakai motornya selama masih bisa jalan dan baru service motor jika motor sudah enggak mau jalan.

 

Namun sayangnya, jika sampai sudah rusak parah, efeknya harus turun mesin dan biayanya tidaklah murah.

 

Memang, berapa biayanya?

 

Estimasi Biaya Turun Mesin Nmax di Bengkel Resmi dan Bengkel Umum

Biaya Turun Mesin NMAX di Bengkel Resmi dan Umum
Dok. YIMM


Bengkel resmi adalah bengkel yang resmi dari Yamaha, sedangkan bengkel umum adalah bengkel yang tidak mewakili pabrikan mana pun dan biasanya jumlah bengkel umum ini lebih banyak.

 

Adapun soal esitimasi biaya turun mesin Nmax di bengkel resmi adalah sekitar Rp. 150.000 – 250.000 untuk ONGKOS atau BIAYA JASANYA SAJA belum termasuk biaya pergantian part.

 

Sedangkan untuk turun mesin di bengkel umum, biayanya bisa lebih murah atau bahkan lebih mahal, namun kurang lebih harganya sekitar Rp. 150.000-an (ini pengalaman kami ketika turun mesin motor Sonic 150, di mana bengkel tersebut mematok harga yang sama untuk biaya turun mesin motor injeksi 150 cc).

 

Sekali lagi, biaya di atas hanya jasa turun mesin saja dan belum termasuk jenis pergantian part yang rusak.

 

Usulan dari kami, sebalum turun mesin, sebaiknya konsultasikan dulu dengan bengkel terkait mengenai estimasi biaya.

 

Selain itu, berikan juga perjanjian jika HANYA MENGGANTI PART yang sekiranya ANDA juga setuju untuk menggantinya.

 

Sebab tak jarang, ada yang turun mesin motor, namun pelanggan komplain dengan harganya yang mahal karena montir mengganti part yang tidak disetujui oleh pemilik motornya.

 

Agar meminimalisir terjadi hal-hal seperti di atas, maka sebaiknya musyawarah terlebih dahulu dengan pihak bengkelnya.

 

Adapun sebagai jaga-jaga, kami sarankan kalian untuk membawa uang setidaknya 2 -  4 Juta tergantung nantinya kerusakan apa yang terjadi.

 

Jika di bengkel umum, budget-nya bisa lebih murah bahkan 50% dari biaya di bengkel resmi, namun sebaiknya lakukan perbaikan di bengkel resmi agar dapat garansi juga jika nantinya performa motor belum membaik.

 

Penyebab Nmax Turun Mesin

Jika motor sudah turun mesin, maka biasanya sudah ada kerusakan yang berat sehingga perbaikan motor sudah tidak bisa lagi dilakukan saat motor masih menempel mesinnya.

 

Adapun secara umum, beberapa penyebab Nmax turun mesin adalah sebagai berikut:

1. Jarang Service Rutin di Bengkel Resmi

Penyebab pertama adalah tidak mengindahkan anjuran service rutin, terlebih jika motor masih dalam status baru yakni di bawah umur 1 tahun.

 

Pastikan untuk rajin mengunjungi bengkel resmi, terlebih jika garansi service motor masih berlaku. Ini untuk meminimalsiri juga terjadinya kerusakan parah pada motor Nmax.

 

2. Service di Bengkel Tidak Terpercaya

Ada oknum bengkel nakal yang tidak “becus” menjaga amanah customer-nya. Sehingga yang harusnya memperbaiki motor, malah merusak motor.

 

Misalnya saja saat kita hendak ganti oli, ternyata malah oknum montirnya lalai sehingga bagian bak oli kemasukan zat yang tidak diinginkan seperti serpihan logam misalnya.

 

Atau yang lebih parah adalah saat service motor dan ditinggal pemilik, maka part motor dipereteli untuk ditukar dengan part yang KW atau sudah rusak.

 

Ini sering terjadi pada oknum bengkel yang memang mencari keuntungan dari hasil “mencuri” part dari komponen motor customer yang masih bagus.

 

3. Jarang Mengganti Oli

Tidak pernah mengganti oli hingga membiarkan oli habis adalah suatu tindakan yang tidak terpuji karena bisa membuat piston dan dinding silinder rusak.

 

Jika sudah demikian, maka motor harus turun mesin untuk diganti piston dan diperbaiki dinding silindernya jika masih bisa.

 

4. Tidak Mengecek Air Pendingin

Cairan pendingin di radiator juga harus diperiksa, jangan sampai habis karena lama tidak diisi atau pun ada kebocoran.

 

Cairan pendingin yang habis bisa membuat mesin motor overheat dan merusak ruang bakar sehingga harus turun mesin.

 

5. Filter Udara Tidak Pernah Diganti atau Bahkan Dilepas

Filter udara juga merupakan komponen penting yang harus diperhatikan, jika sampai filter udara kotor atau bahkan dilepas, maka efeknya bisa membuat motor jadi rusak bagian injektor hingga ruang bakarnya.

 

6. Terendam Banjir atau Sering Menerjang Banjir

Menerjang banjir dengan kecepatan tinggi bisa membuat bagian mesin rusak yakni klep bengkok hingga stang seher bengkok.

 

Oleh karenanya, sebaiknya hindari genangan air banjir karena dampaknya bisa merusak mesin secara komprehensif.

 

Sedangkan jika sampai terendam banjir, efeknya bisa membuat motor harus menguras tangki bensin, menguras oli, hingga memperbaiki sistem kelistrikan.

 

Dan jika dipaksakan dihidupkan, maka bisa membuat ruang bakar aus karena pelumas tercampur dengan air.

 

7. Memodifikasi Motor Dengan Tidak Layak

Motor baru dioversize atau dibore up dan ternyata hitungannya salah? Efeknya motor jadi tidak bisa dinyalakan dan harus turun mesin.

 

Sayangnya, biaya karena ini akan sangat mahal karena komponen vital seperti piston dan dinding silinder sudah diubah.

 

Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Bagikan Artikel Ini Melalui:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

  Ikuti Kami di  -Google News-

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Tengah Artikel 2


 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Bawah Artikel

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)