Perbedaan Superbike dan Supersport di WSBK

Daftar Isi [Tampil]


Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan membahas mengenai perbedaan dari Superbike dan Supersport pada gelaran ajang WSBK.

 

WSBK sendiri merupakan singkatan dari World SuperBike atau Kejuaraan Dunia Superbike. Balap motor yang saat ini bernama FIM MOTUL Superbike World Championship merupakan balap motor yang cukup banyak digemari setelah MotoGp.

 

Jika MotoGp menggunakan motor dengan jenis prototype, maka World Superbike ini menggunakan sepeda motor produksi massal (motor yang ada di pasaran) yang digunakan untuk balapan.

 

Dalam World Superbike sendiri ada beberapa kelas lagi yakni Superbike dan Supersport. Lalu apakah perbedaan keduanya? Mari simak di bawah ini.

 

Baca Juga: Ini Perbedaan Motor Supersport, Superbike, dan Hyperbike


SuperBike

Perbedaan Superbike dan Supersport di WSBK
Sumber: gridoto.com

Superbike merupakan kelas utama dari WSBK atau World Superbike. Jika pada MotoGp kelas utamanya adalah MotoGp, maka di World Superbike, kelas utamanya adalah kelas Superbike.

 

Kelas Superbike ini menggunakan motor-motor dengan kategori kelas 1000 cc. Salah satu motor yang berpartisipasi dalam gelaran ajang Superbike diantaranya adalah Aprilia RSV Mille R, BMW S1000RR, Ducati 1199 Panigale, Honda CBR1000RR, Kawasaki ZX-10R, Suzuki GSX-R1000, Yamaha R1, dan lain-lain.

 

World SuperSport (WSSP)

Supersport merupakan gelaran balap pendukung di ajang balap World Superbike. SuperSport sendiri dibagi dalam dua kelas yakni:

 

1. Supersport 600

Supersport sendiri merupakan balapan motor kasta kedua dari kelas Superbike, jika di ajang MotoGp kelas keduanya adalah Moto2, maka pada World Superbike, kelas keduanya adalah Supersport.

 

Supersport atau WSSP ini kalender balapannya sama dengan kalender balapan dari WSBK. Jadi jika WSBK ada 12 serie, maka WSSP 600 pun akan ada 12 serie.

 

Motor-motor yang digunakan biasanya adalah motor dengan kubikasi sekitar 600 cc-an, contohnya adalah Yamaha R6.

 

2. Supersport 300

Perbedaan Superbike dan Supersport di WSBK
Sumber: tmcblog.com

Kelas supersport 300 ini baru ditambahkan sejak tahun 2017-an. Sesuai dengan namanya, motor yang digunakan dalam ajang balap ini adalah motor dengan kategori kelas 300 cc.

 

Supersport atau World Supersport 300  (WSSP 300) ini jika pada MotoGp merupakan Moto3, keduanya sama-sama merupakan motor dengan kelas ketiga dan menjadi kelas dengan motor berkubikasi mesin terkecil.

 

Salah satu motor yang berpartisipasi dalam ajang balap Supersport 300 adalah Yamaha R3 atau jika di Indonesia yang menggunakan kelas 250 cc, Yamaha R3 ini adalah Yamaha R25 (meski secara kubikasi keduanya berbeda, namun desain dan beberapa partnya sama).

 

Nah artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Bagikan Artikel Ini Melalui:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

  Ikuti Kami di  -Google News-

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Tengah Artikel 2


 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Bawah Artikel

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)