Warna Oli Enduro Racing Asli dan Palsu Seperti Apa? Ini Jawabannya

Daftar Isi [Tampil]

Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan membahas mengenai warna oli Enduro Racing asli dan palsu itu seperti apa sih?

 

Enduro Racing, ini adalah salah satu oli motor bermesin 4 tak dan berkopling basah yang cukup unik dan terkenal.

 

Apa yang membuat oli ini unik dan terkenal adalah karena bau atau wanginya yang khas terutama ketika pertama kali dibuka dan pertama kali digunakan pada mesin.

 

Loh, memangnya apa sih yang uniknya? Ya, yang uniknya karena wangi dari oli ini yang wangi permen karet.

 

Bahkan jika kita tengah di jalan dan ada kendaraan di sekitar yang mengeluarkan asap knalpot dengan wangi permen karet, pasti kita akan familiar dan terbesit “wah, pake oli Enduro Racing nih”.

 

Well, ini merupakan salah satu taktik yang keren dari Pertamina selaku pemilik Enduro Racing dalam membuat oli agar mudah dikenal oleh masyarakat.

 

Namun sayangnya adalah oli Enduro Racing ini merupakan salah satu oli yang banyak dipalsukan.

 

Oleh karenanya, mungkin kita akan was-was saat hendak membeli oli Enduro Racing terutama di tempat yang tidak terpercaya.

 

Warna Oli Enduro Racing Asli dan Palsu Seperti Apa?

Warna Oli Enduro Racing Asli dan Palsu Seperti Apa? Ini Jawabannya


Warna oli Enduro Racing asli adalah berwarna biru, ini serupa juga dengan oli dari Enduro Matic, Enduro 4T 20W-50, hingga Enduro Matic-G. Sedangkan oli Enduro yang berwarna kuning hanya oli Enduro Sport saja.

 

Jadi jangan sampai kita membeli oli Enduro tetapi ternyata warna olinya lain seperti yang disebutkan di atas, misal warna merah atau pun hijau kebiru-biruan.

 

Sebab tak jarang banyak oknum nakal yang menjual oli aspal (asli palsu) bahkan oli yang benar-benar palsu dengan brand Enduro Racing.

 

Ciri-ciri Oli Enduro Racing Asli

Selain dari warna oli, ada juga beberapa ciri lain yang menandakan jika oli Enduro Racing yang kita beli merupakan oli yang asli.

 

Apa saja kah? Berikut ciri-ciri oli Enduro Racing asli:

  • Nomor seri di tutup botol dan leher tutup botol letaknya sejajar
  • Barcode yang terdapat pada kemasan botol oli bisa discan dan hanya bisa discan sebanyak satu kali saja, jadi jika kita beli oli Enduro Racing, pastikan barcode-nya bisa discan
  • Terdapat tahun pembuatan di bagian bawah botol dan tanda anak panah yang menandakan bulan produksi oli. Jadi jangan sampai membeli oli yang terlalu lama diproduksi, karena bisa jadi kemasannya adalah kemasan rekondisi yang menampung oli palsu

 

Spesifikasi Oli Enduro Racing

Oli Enduro Racing memiliki spesifikasi sebagai berikut:

  • Bahan baku: Sintetik
  • Kekentalan: SAE 10W-40
  • Sertifikasi: API SL
  • Kemasan: 0.8 liter dan 1 liter
  • Pengunaan: Motor bebek hingga sport dengan kubikasi mesin kecil hingga sedang terlebih untuk yang keluaran di atas tahun 2015
  • Harga: sekitar 50 – 60 ribuan (harga dapat berubah sewaktu-waktu)

 

Fitur Oli Enduro Racing

Sedangkan fitur dari oli Enduro Racing adalah sebagai berikut:

  • Anti slip kopling terbaik
  • Lebih bertenaga dan responsif di putaran bawah
  • Wangi permen karet

 

Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Bagikan Artikel Ini Melalui:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

  Ikuti Kami di  -Google News-

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Tengah Artikel 2


 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Bawah Artikel

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)