Apakah Plat Merah Motor Baru Bisa Ditilang? Ini Jawabannya

Daftar Isi

Apakah plat merah motor baru bisa ditilang saat dipakai? Atau ini merupakan plat spesial yang bebas dari tilangan? Untuk menjawab itu, mari kita bahas di sini saja.

 

Satupiston.com - Assalamu’alaikum. Selamat menjalankan ibadah Saum Ramadhan bagi yang menjalankan.

 

Kali ini ada pertanyaan yang menarik dan akan coba kita gali di artikel ini. Pertanyaan tersebut adalah mengenai “keistimewaan plat merah pada motor baru”.

 

Sebab, masih ada yang salah kaprah mengenai hal ini dan nantinya malah bisa membuat citra buruk pada instansi terkait.

 

Apakah Plat Merah Pada Motor Baru Bisa Ditilang?

Apakah Plat Merah Motor Baru Bisa Ditilang? Ini Jawabannya

Jawaban dari pertanyaan ini adalah ya, tentu saja bisa ditilang. Plat merah pada motor baru bukanlah kartu “cheat” seperti layaknya pada video gim.

 

Ini hanya indetifikasi saja, di mana jika motor baru diberi label plat merah, maka motor tersebut sebenarnya diperuntukkan untuk kendaraan dinas seperti di instansi pemerintaan, semisal PNS atau petugas di instansi desa, kecamatan, kabupaten, dan seterusnya.

 

Sebetulnya, alih-alih menjadi plat yang dapat dikatakan bebas tilang, menggunakan plat nomor dengan warna merah cenderung punya beban berlebih secara moral.

 

Sebab jika kita melakukan kesalahan di jalan, maka kita akan dapat citra buruk bukan hanya pada diri kita saja, melainkan pada instansi yang menaungi kita.

 

Sanksi Ganda pada Plat Merah, Apa Saja?

Jika pada saat kita menggunakan motor pribadi  dan kemudian terkena tilang, maka itu urusannya antara kita dan pihak polisi atau pengadilan.

 

Sedangkan jika kita memakai kendaraan dinas dan ternyata terkena tilang, maka kita bisa dikenai teguran atau hukuman dari instansi pemerintahan tempat kita bekerja atau berdinas.

 

Bahkan bila ternyata kesalahannya fatal ditambah kendaraan digunakan tidak secara semestisnya, maka siap-siap saja kita kena ulti berdamage tinggi.

 

Misalnya, jika motor dinas berplat merah digunakan untuk mudik yang notabene dilarang, jelas ini akan membuat kita terkena sanksi dan bisa dikeluarkan juga.

 

Sebab untuk urusan mudik menggunakan kendaraan dinas atau kendaraan berplat merah ini merupakan salah satu pelanggaran.

 

Kendaraan dinas sendiri mustinya hanya digunakan pada saat berdinas saja, sedangkan mudik merupakan keperluan pribadi yang tidak bersangkut paut dengan kedinasan.

 

Adakah Plat Anti Tilang?

Lalu, apakah ada plat anti tilang? Jawabannya tidak ada. Sekalipun itu plat warna hijau dari militer,

 

Memang, biasanya plat militer ini tidak akan ditilang oleh polisi lalu lintas secara umum.

 

Tetapi jangan salah, biasanya yang berplat militer itu terkena tilangnya oleh pihak militer lagi dan sanksinya bisa lebih berat ketimbang oleh polisi umum.

 

Tapi lebih dari itu, kami jadi heran, kenapa kita mencari plat nomor yang anti tilang ya?

 

Dari pada membahas anti tilang, lebih baik kita lebih peduli akan keselamatan dalam berkendara.

 

Sebab saat kita melakukan pelanggaran di jalan raya, bisa-bisa taruhannya bukan tilang lagi, melainkan terbang ke alam lain alias meninggal dunia.

 

Memang, umur tidak ada yang tahu, tapi mencegah itu lebih baik bukan?

 

Bayangkan, lebih baik mana? Meninggal dalam keadaan kelalaian orang lain? Atau meninggal karena kita melakukan pelanggaran (misal kebut-kebutan) ditambah membawa orang lain yang tak berdosa juga?

 

Ya memang, keduanya dapat dikatakan tidak ada yang mendingan karena sama-sama meninggal, tapi ya sudahlah, artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Irvan, S.E.
Irvan, S.E. Hallo, Saya Irvan, Saya adalah blogger yang sudah aktif menulis mengenai seluk-beluk permotoran sejak tahun 2019 dan sekarang merambah ke permobilan. Saya adalah lulusan SMK Otomotif di tahun 2015 dan lulus sebagai Sarjana Ekonomi di tahun 2019.

 ⚠  Iklan  ⚠ 
 ⚠  Iklan  ⚠ 

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)