Ukuran Gear R15 V2 Standar Depan dan Belakang

Daftar Isi [Tampil]

Ukuran gear R15 V2 standar depan dan belakang itu berapa per berapa? Ini menjadi pembahasan yang menarik untuk motor sport dari Yamaha ini.

 

Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan membahas mengenai ukuran gear standar R15 V2 bagian depan dan belakang.

 

R15 V2 sebenarnya merupakan generasi pertama atau Versi 1 (V1) jika kita pandang dari segi pertama kali motor ini masuk di Indonesia.

 

Kenapa demikian? Sebab motor ini pertama kali rilis di India dan generasi V1 tersebut tidak masuk ke tanah air Indonesia.

 

Baru di sekitar tahun 2014, generasi pertama R15 untuk versi Indonesia muncul dan langsung menyandang versi 2 atau R15 V2.

 

Motor ini sendiri punya ciri yakni bagian depan punya dual headlamp ala-ala R6 atau R1  di eranya dan bagain belakangnya sudah double seat (jok ganda terpisah).

 

Sedangkan untuk R15 V1 masih menggunakan bodi belakang mirip Yamaha Vixion old generasi 1 dan 2 yang masih menyatu bagian joknya.

 

Ah, kita sepertinya terlalu jauh flash back mengenai motor sport yang digantikan dengan R15 V3 di tahun 2017 ini.

 

Let’s, mari kita bahas kembali topik utama dalam pembahasan ini.

 

Ukuran Gear Standar R15 V2

Ukuran Gear R15 V2 Standar Depan dan Belakang

Ukuran gear R15 V2 standar adalah sebesar 15T/47T dengan ketebalan 428.. Jujur saja, ini adalah ukuran gear yang relatif besar, terlebih ini adalah motor sport full fairing dan bukan motor trail.

 

Tapi dari apa yang kami ketahui, salah satu alasan kenapa gear belakang dari R15 V2 besar adalah karena motor ini memang cenderung digunakan di perkotaan sehingga idealnya menggunakan ukuran gear yang rasionya tinggi.

 

Ngomong-ngomong, apakah kalian tahu apa arti huruf T di belakang angka ukuran gear? Arti T sendiri adalah singkatan dari tooth atau bila diterjemahkan artinya adalah gigi.

 

Ya, jika ada gear berukuran 15T , maka artinya gear tersebut memiliki 15 gigi atau gerigi atau di kita lebih condong ke 15 “mata”.

 

Adapun untuk R15 V2 ini, ukuran gear depannya adalah sebesar 15 gigi dan gear belakangnya berukuran 47 gigi.

 

Rasio Final Gear R15 V2

Selanjutnya, mari kita membahas mengenai rasio final gear R15 V2, di mana untuk menghitung rasio final gear ini caranya sangat mudah.

 

Kita cukup membagi ukuran gear belakang dengan gear depan. Atau jika penulisannya adalah 15/47, maka tinggal balik saja penulisannya jadi 47/15 yang mana hasil pembagian tersebut adalah 3.13.

 

Kemudian jika kita hendak mengubah ukuran gear, maka kita bisa gunakan acuan sebagai berikut:

  • Turunkan rasio final gear agar motor lebih panjang nafasnya dan bisa mencapai top speed dengan lebih tinggi. Tapi ini akan membuat putaran bawah tenaganya turun. (Langkah untuk menurunkan rasio final gear adalah dengan menurunkan ukuran gear belakang atau menaikan ukuran gear depan).
  • Naikan rasio final gear agar motor lebih bertenaga di putaran bawah dan enak untuk tanjakan tetapi efeknya akan membuat nafas motor jadi lebih pendek. (Langkah untuk menaikan rasio final gear adalah dengan menurunkan ukuran gear depan atau menaikan ukuran gear belakang).

 

Jadi jika kita hendak membuat R15 V2 semakin enteng di putaran bawah, maka kita bisa gunakan ukuran gear sebagai berikut:

  • 14/47= 3.357
  • 15/50= 3.333

 

Sedangkan jika ingin motor R15 V2 lebih bernafas panjang sehingga lebih oke untuk mengejar top speed, maka kita bisa gunakan ukuran gear berikut:

  • 16/47= 2.937
  • 15/45= 3

 

Sebaiknya lakukan ubahan ukuran gear secara perlahan atau tidak langsung ke angka yang berbeda jauh dengan ukuran rasio final gear standar agar motor tetap enak tarikannya.

 

Selain itu meski pun hanya hendak mengganti satu ukuran gear misal ukuran gear belakang saja, maka ada baiknya tetap ganti gear  secara satu set dengan rantainya.

 

Ini bertujuan agar gear dan rantai tetap awet dan tidak ada getaran motor karena rantai dan gear kurang sinkron.

 

Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Bagikan Artikel Ini Melalui:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

  Ikuti Kami di  -Google News-

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Tengah Artikel 2


 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Bawah Artikel

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)