Arti M Dalam Harga, Ada Dua Versi Sob !!!

Daftar Isi [Tampil]

Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan membahas mengenai arti m dalam harga.

 

M adalah salah satu huruf dalam alfabet yang ada di posisi ke-13 terhitung dari huruf A. Menariknya, m ini sering dijadikan singkatan satuan dalam beberapa kesempatan.

 

Misalnya saja apa yang sering digunakan dalam dunia teknik yakni 1 m yang artinya adalah 1 meter (berkenaan dengan jarak, luas, keliling, dan lain sebagainya).

 

Bila kita telaah lebih luas lagi, m ini bisa berarti lebih banyak. Salah satu penelaahan kita dalam artikel ini adalah mengenai makna atau arti m dalam harga.

 

Kira-kira maksudnya apa ya? Dari pada bingung, mari kita bahas saja di sub judul di bawah:

 

Arti M Dalam Harga

Arti M dalam harga bisa berarti 2 hal, yakni million atau pun miliar. Artinya, kita harus paham dalam kondisi apa m ini dituliskan dalam harga.

 

Maksud kami adalah jika ada harga dituliskan secara internasional misal 1 m USD, maka 1 m ini berarti million.

 

Sedangkan jika harga yang tengah dibahas merupakan harga di lingkup Indonesia, maka 1 m rupiah ini sama dengan 1 miliar rupiah.

 

Ingat, million dan miliar ini berbeda, jadi jika sampai salah sangka, maka bisa membuat kita salah sangat banyak.

 

Perbedaan Million dan Miliar

Arti M Dalam Harga, Ada Dua Versi Sob !!!

Million biasanya digunakan secara internasional, sedangkan miliar biasanya digunakan di Indonesia.

 

1 million sendiri setara dengan 1.000.000 atau di Indonesia, 1 million ini setara dengan 1 juta. Sedangkan 1 miliar setara dengan 1.000.000.000 atau secara internasional disebut dengan 1 billion.

 

Oleh karenanya, kami tekankan di awal jika 1 M di Indonesia ini akan sangat jauh maknanya dengan 1 M jika digunakan di luar negeri (internasional).

 

Sebab ada perbedaan makna di Bahasa Inggris dengan di Bahasa Indonesia mengenai million dan miliar.

 

Selain M, Ada Juga K Dalam Harga

Nah selain dari M, ada juga K yang biasanya ada dalam harga. Tapi berbeda dengan M, untuk K ini baik di Indonesia atau pun di luar negeri kurang lebih maknanya sama yakni kilo yang artinya adalah tiga angka nol yang diletakan di belakang (000).

 

Misalnya saja, 1 K sama dengan 1000, lalu 20 K sama dengan 20.000, dan seterusnya, dan seterunya lagi.

 

Menyingkat banyak angka nol pada harga ini sebenarnya sangat membantu dalam hal efisiensi. Tetapi faktanya masih banyak yang kurang paham dengan huruf K atau pun M dalam harga.

 

Terlebih untuk M karena ada dua definisi yang cukup kontras. Oleh karenanya, mungkin penggunaan M dalam harga tidak sebanyak penggunaan K.

 

Contoh K dan M

K

  • 1 K: 1.000
  • 10 K: 10.000
  • 100 K: 100.000

 

M di Indonesia

  • 1 M: 1.000.000.000
  • 20 M: 20.000.000.000
  • 50 M: 50.000.000.000

 

M Internasional

  • 1 M: 1.000.000
  • 10 M: 10.000.000
  • 100 M: 100.000.000

 

Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Bagikan Artikel Ini Melalui:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

  Ikuti Kami di  -Google News-

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Tengah Artikel 2


 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Bawah Artikel

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)