Cal Cruthlow Gantikan Vinales di Monster Energy Yamaha, Dixon Masuk Ke Petronas SRT
Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Buntut dari hengkangnya Vinales lebih cepat, pada akhirnya Cal Cruthlow akan ditarik ke tim utama, sedangkan posisinya di Petronas SRT akan digantikan oleh Dixon.
Vinales di week end GP Catalunya Spanyol (4/6/2021)
Cal sejatinya merupakan tes rider Yamaha. Namun karena
Morbidelli mengalami cidera panjang, maka ia pun harus menggantikan posisi dari
Morbidelli.
Namun sejauh ini, Cal Cruthlow hanya terkonfirmasi akan
berkostum biru hitam di GP Inggris di pekan mendatang.
Hal ini cukup wajar, sebab Cal Cruthlow merupakan pembalap
asal Inggris. Jadi tidak heran jika Yamaha memanggilnya ke tim utama untuk
bertarung di depan publiknya.
Ini menjadi pertama kalinya Cal Cruthlow ada di tim utama pabrikan dengan status full factory. Meski pun di tahun 2014 ia pernah ada di Ducati, namun kala itu Ducati tim masih berstatus tim konsensi.
Merupakan hak istimewa untuk menjadi bagian dari Yamaha dan melakukan apa yang seharusnya kulakukan membalap di tiga balapan untuk Petronas Yamaha SRT, tetapi rencananya telah berubah. Aku ingin berterima kasih kepada Yamaha dan aku berharap bisa membalap dengan baik Tim Pabrikan. – Cal Cruthlow
Karena kekosongan di tim Petronas SRT, maka Yamaha memanggil
Jake Dixon yang saat ini membela tim Petronas Sprinta Moto2.
Dengan demikian, Dixon akan menjalani debut penuh pertamanya
di ajang MotoGP sebanyak 1 seri di GP Inggris mendatang.
Karena ini, banyak juga yang beranggapan bahwa Dixon menjadi
salah satu kandidat slot pembalap untuk tim SRT di musim depan. So, ini akan
jadi tes bagi Dixon.
Sudah menjadi tujuan seumur hidupku untuk masuk ke kelas MotoGP. Jadi untuk mendapatkan kesempatan melakukannya untuk satu GP tahun ini, dengan motor YZR-M1 yang selalu kuinginkan dan melakukannya di balapan rumah adalah sesuatu yang sangat istimewa. Ini akan menjadi sangat sulit tetapi aki menantikan untuk melompat dengan motor ber cc besar, meskipun itu berbeda dan itu sangat menarik! Aku belum bisa tidur karena aku baru saja memikirkannya. Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan… Aku akan memberikan segalanya untuk melakukan yang terbaik yang kubisa untuk tim dan aku ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada mereka atas kesempatan ini. Juga kepada Yamaha karena telah mempercayaiku. Aku tidak punya target, aku hanya bertujuan untuk menikmatinya dan mengumpulkan semua pengalaman yang kubisa. Aku juga berharap Franco cepat pulih dan kami bisa segera melihatnya kembali di trek. – Dixon
Sebetulnya, publik masih berharap Valentino Rossi lah yang
ditarik ke tim utama untuk menutup beberapa serie mendatang.
Well, kita nantikan saja bagaimana kedepannya. Artikel ini
kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.