Yamaha R6 Stop Produksi, See U Next Time YZF-R6 !!

Daftar Isi [Tampil]


Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan membahas mengenai “kepergian” dari Yamaha R6.

 

Salah satu motor dengan jenis Supersport yang cukup familiar di telinga kita adalah Yamaha R6. Ya, Yamaha YZF-R6 setidaknya sudah cukup lama diluncurkan oleh perusahaan motor Yamaha.

 

Yamaha R6 Stop Produksi, See U Next Time YZF-R6 !!
Sumber: iwanbanaran.com

But, beberapa waktu lalu ada informasi yang cukup mencengangkan kami. Informasi tersebut adalah mengenai stop produksinya Yamaha R6.

 

Wah? Ada apa ini? Kenapa Yamaha R6 yang secara penjualan tidak buruk-buruk amat bisa diinfokan akan melakukan stop produksi??

 

Seperti yang kita tahu, beberapa bulan ke belakang sebenarnya Honda mulai masuk ke segmen motor Supersport 600 cc dengan mengeluarkan CBR 600.

 

Tetapi respon dari Yamaha sangat mengejutkan dimana pada 17 November kemarin menyatakan akan mulai menghentikan produksi dari Yamaha R6 mulai tahun 2021 nanti.

 

Motor yang merupakan adik dari YZF-R1 ini sendiri pertama lahir sekitar tahun 1999, itu artinya jika tahun depan mulai stop produksi, Yamaha R6 akan “mengakhiri hidupnya” tepat setelah 20 tahun mengaspal.

 

Yamaha memahami sejarah ikonik model-model ini. Mengenai masa depan, Yamaha terus mencari ide dan konsep baru untuk mendukung dan memperluas pasar, serta meningkatkan pengalaman konsumen kami. –Yamaha Official-

 

Belum ada gambaran atau penjelasan lebih lanjut mengenai kabar akan dihilangkannya Yamaha R6 ini.

 

Yang jelas, pemberhentian produksi dan pemberhentian penjualan dari Yamaha R6 ini juga akan diikuti juga oleh produk motor lain dari Yamaha yakni WR250 dan VMax.

 

Kuat dugaan, Yamaha R6 dilakukan stop produksi karena segmen motor sport kelas 600 mulai menyempit peluangnya, selain itu ada pula dugaan mengenai EURO 5 yang disinyalir memberatkan mesin dari Yamaha R6.

 

Well, sejauh ini kepastian mengenai stop produksi Yamaha R6 ini baru datang dari Eropa dan Amerika, tetapi tidak menutup kemungkinan regional lain seperti Asia akan mengikuti jejak kebijakan stop produksi tersebut.

 

Nah artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Bagikan Artikel Ini Melalui:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

  Ikuti Kami di  -Google News-

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Tengah Artikel 2


 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Bawah Artikel

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)