Yamaha R15 Dipasangi Headlamp R1 M

Daftar Isi [Tampil]


Assalamu’alaikum, kembali lagi pada artikel kami, kali ini kita akan membahas atau melihat Yamaha R15 yang sudah dipasangi headlamp model R1 M.


Karena merupakan headlamp model R1 M, jadi ini bukan merupakan headlamp asli dari R1 M. Tetapi hanya merupakan headlamp replika.

Yamaha R15 sendiri dapat dikatakan sebagai cucu dari Yamaha R1 M hehe, bila dipadang dari kubikasi mesinnya.

Yamaha R15 dijejali mesin dengan kubikasai 150 cc, sedangkan Yamaha R1 dijejali dengan mesin berkubikasi 1000 cc.

Yamaha R15 merupakan motor yang dijual di Indonesia dan sejauh ini sudah mencapai versi ke 3, sedangkan Yamaha R1 M merupakan motor ekslusif yang tidak dipasarkan bebas di Indonesia.

Untuk membeli Yamaha R1 M, kalau tidak salah kita harus inden ke Yamaha pusat yang berada di Jepang, selain itu kita juga harus siapkan uang cukup banyak, karena harga dari Yamaha R1 M ini dibandrol sekitar 800 juta rupiah, untuk versi R1 nya sekitar 700 jutaan.

Untuk kendaraan bermesin 1000 cc, R1 M memang terbilang mahal bahkan lebih mahal dari mobil LCGC yang ada di Indonesia hehe. Tahu kenapa harga dari motor 1000 cc tersebut mahal? Jawabannya adalah karena Yamaha R1 M termasuk barang mewah, sehingga pajaknya dan biaya administrasinya cukup tinggi.

Oleh karenannya banyak yang mengakali mahalnya harga legal dari Yamaha R1 M tersebut dengan membeli Yamaha R1 M secara black market atau bisa juga dengan membeli secara no paper.


Nah untuk kaum yang seperti kami, bisa juga dengan memodifikasi motor kecilnya jadi ala-ala motor gede layaknya R1 M.

Kita bisa jejali bodi fiberglass pada motor kesayangan kita yang ada di rumah. Untuk kasus ini motor yang dimaksud adalah Yamaha R15 yang dipasangi headlamp R1 M.

Mengingat R1 M merupakan motor yang ekslusif, maka tak heran banyak yang berusaha memodifikasi motor kesayangannya menjadi mirip dengan R1 M.

Coba kalian simak foto di bawah ini.

Yamaha R15 Dipasangi Headlamp R1 M
Sumber: Facebook/ WijHanna YaSir AmpoNa  Pallira


Gambar di atas merupakan Yamaha R15 yang sudah diberi headlamp mirip Yamaha R1 M. Sebetulnya bukan hanya  headlamp yang diganti, rupanya bodi belakang dan cover tangki pun sudah dibuat semirip mungkin dengan motor dari Yamaha R1 M.

Oh iya, kalian bisa membeli headlamp berbahan baku fiberglass di aplikasi belanja online mulai dari harga 500 ribu rupiah.

Untuk paketan mulai dari depan dan belakang  kami pernah lihat harganya adalah mulai dari Rp. 1.000.000an hingga Rp. 5.000.000an.

Jika kalian tertarik, jangan lupa untuk menyiapkan alat semisal mesin bor, karena pemasangan dari bodi R1 M ini biasanya tidaklah PNP. Tetapi jika kalian tidak punya, bawa saja ke bengkel terdekat untuk pemasangannya biar lebih rapih.

Nah artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.



Bagikan Artikel Ini Melalui:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

  Ikuti Kami di  -Google News-

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Tengah Artikel 2


 ⚠  Iklan  ⚠ 

Iklan Bawah Artikel

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)